Selasa, 03 Desember 2013

[Motor Honda CB150R Streetfire] Nantangin Adu Nyali?

Ditantang adu nyali sama Motor Honda? Siapa yang tidak tertantang hayoo..! *langsung singsing lengan baju..belaga' jago* :D

Apa-apaan ini? Kenapa para blogger ditantang sama Motor Honda? Salah apa kitaaa... *teriak bak pesinetron kawakan*

Saya sudah siap-siap aja mau maju kedepan *depan pintu maksudnya :D * , untunglah aksi nekad saya keburu dihadang oleh pasukan barikade dari blogdetik *mengkhayal*, sebelum saya terlanjur bonyok karena aksi sok jagoan ini :D

Setelah mendapat sedikit tempaan kejiwaan dari blogdetik, akhirnya saya sadar dari ketidaknormalan saya barusan *tutup muka pake serbet* :D

***

Ternyata Motor Honda hendak mencoba menantang nyali kita dengan produk keluaran terbarunya yaitu CB150R Streetfire. Hah, produk apaan pula itu? Langsunglah saya meluncur ke www.blogdetik.com untuk dapat kejelasan lebih lanjut :)

Hmm...ternyata Motor Honda tak henti-hentinya berinovasi! Kali ini tetap tampil gagah dengan produk terbarunya yaitu CB150R Streetfire. Sebuah motor dengan tampilan yang keren, advance, canggih namun tetap irit! *ngacungi 2 jempol :)

Memang sejak zaman dulu *zaman kakek saya dulu* Motor Honda selalu dibanggakan dengan keunggulan mesinnya yang tiada duanya. Sampai saat ini pun ketangguhan mesin motor Honda tetap yang nomor satu. CB150R Streetfire mempunyai ketangguhan mesin, kekuatan rangka maupun suspensinya.

Sedang untuk dapur pacunya, CB150R Streetfire dibekali dengan mesin 150cc, 4 langkah, DOHC, 4-katup, 6 kecepatan berbasis. Mesin berpendingin cairan (Liquid-Cooled) yang telah menerapkan sistem suplai bahan bakar PGM-FI, sehingga menghasilkan performa mesin yang luar biasa, akselerasi terbaik dikelasnya sekaligus hemat bahan bakar, irit dan juga ramah lingkungan.

Honda CB150R Streetfire di desain dengan rangka trellis yang ringan namun memiliki kekuatan yang tinggi. Rangka ini dirancang khusus untuk menunjang mesin, memaksimalkan kinerja sistem suspensi pro-link dan mengurangi getaran mesin secara optimal sehingga menghasilkan kestabilan, kelincahan dan kenyamanan selama berkendara.

CB150R Streetfire juga sudah dilengkapi dengan rem cakram ganda untuk mengendalikan kecepatan. Sehingga dapat menghasilkan tenaga pengereman yang maksimal di segala kondisi perjalanan.

Untuk lebih mengenal kecanggihan CB150R Streetfire, berikut saya paparkan spesifikasi lengkap dari Motor Honda Model CB150R Streetfire ini.


SPESIFIKASI

Dimensi :

- Panjang x Lebar x Tinggi :2.008 x 719 x 1.061 mm

- Jarak sumbu roda 1.288 mm

- Jarak terendah ke tanah 148 mm

- Ketinggian tempat duduk 790 mm

- Berat kosong 129 kg

- Radius putar minimum 1.980 mm

- Kapasitas tanki bahan bakar 12 l


Mesin

- Tipe Mesin 4 langkah, DOHC, 4-katup, Silinder tunggal

- Volume langkah 149,48 cm3

- Sistem Pendingin Pendingin cairan (radiator) dengan kipas elektris otomatis

- Sistem suplai bahan bakar Injeksi (PGM-FI/Progrmmed Fuel Injection)

- Diameter x Langkah :63,5 x 47,2 mm

- Tipe Transmisi 6 kecepatan

- Pola pengoperasian gigi :1-N-2-3-4-5-6

- Perbandingan kompresi :11 : 1

- Daya maksimum 12,5 kW (17,0 PS)/10.000 rpm

- Torsi maksimum 13,1 Nm (1,34 kgf.m)/8.000 rpm

- Tipe starter Kick starter dan Electric starter

- Tipe Kopling Manual, Wet Multiplate with Coil Springs

- Kapasitas minyak pelumas 1 ltr pada penggantian periodik


Rangka

- Tipe rangka Diamond Steel (Truss Frame/Trellis Type)

- Ukuran Ban Depan 80/90-17 M/c 44p (Tubeless)

- Ukuran Ban Belakang 100/80-17 M/c 52p (Tubeless)

- Tipe Rem Depan Cakram Hidrolik dengan piston ganda

- Tipe Rem Belakang Cakram Hidrolik dengan piston tunggal

- Tipe Suspensi Depan Teleskopik

- Tipe Suspensi Belakang Lengan ayun dengan suspensi tungggal (Sistem Suspensi Pro-link)


Kelistrikan

- Tipe Baterai MF 12V - 5,0Ah

- Tipe Pengapian Full Trasisterized

- Tipe Busi NGK CPR 9EA-9 atau ND U27EPR9


Referensi

- Kecepatan maksimum, Badan menunduk 122 Km/jam

- Akselerasi, Standing Start 0-200m 10,6 detik

- Konsumsi Bahan Bakar, Metode ECE R40 36,0 Km/l


Fitur-fitur CB150R Streetfire

Liquid-Cooled with Auto Fan

Radiator canggih dengan kipas elektris otomatis menjaga temperatur tetap konsisten diseluruh bagian mesin, sehingga menghasilkan tenaga ekstra, efisiensi dan menjaga mesin tetap awet.


New Innovative Truss Frame

Menggunakan desain baru rangka tipe Truss Frame/Trellis yang inovatif, dirancang khusus untuk menunjang mesin dan memaksimalkan kinerja sistem suspensi Pro-link sehingga menghasilkan kestabilan, kelincahan serta kenyamanan berkendara.


DOHC. 6 Speed Engine Mesin CB150R

Mesin 150cc, 4 langkah, DOHC, 4-Katup, 6-Kecepatan Berbasis CBR 150R yang legendaris dipadukan dengan teknologi PGM-FI sehingga menghasilkan performa mesin yang melimpah, akselerasi yang responsif, irit karena hemat bahan bakar dan juga ramah lingkungan (telah memenuhi standar emisi EURO-2)


Pro-link Rear Suspension

Sistem suspensi Pro-link layaknya CBR 250R memungkinkan guncangan pada tempat duduk terasa lebih lembut melalui mekanisme kerja yang lebih progresif dan memiliki kemampuan tinggi dalam menyesuaikan diri dengan berbagai kondisi jalan.


Selain fitur-fitur canggihnya, kita juga bisa pilah pilih warna CB150R yang cocok dengan selera. Saat ini tersedia dalam 4 varian pilihan warna yang keren! Yang pasti akan membuat kita semua bingung karena keempatnya terlihat menarik untuk dibawa pulang :)

Untuk kamu penggemar Motor Honda, bisa larak lirik produk ini terlebih dahulu. Setelah lihat bodinya yang keren, performanya yang advance,canggih plus irit, bisa dipastikan kamu bakal jatuh hati dan ingin memilikinya :D

Sedangkan untuk para blogger adakah yang sudah merasa tertantang nyalinya untuk mencoba kehebatan performa dari CB150R Streetfire ini? Kalau sudah ada yang tertantang, silahkan buruan beli. Nanti saya ikut duduk dibelakang a.k.a nebeng agar ngerasain juga adu nyali bersama CB150R nya yah! *langsung dijitak pasukan CB150R* :D


Tidak ada komentar:

Posting Komentar