Rabu, 26 Maret 2014

Rabu, Maret 26, 2014

Rehabilitasi Untuk Selamatkan Korban Penyalah Guna Narkoba


Pelaksanaan vonis terhadap pencandu Narkotika merupakan implementasi dari Undang-undang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika, khususnya pasal 54, 55, 103, dan 127, yang bersifat lebih humanis kepada korban penyalahgunaan Narkotika namun keras terhadap para pengedar, importer dan produsen Narkotika. Dalam pasal tersebut dijelaskan bahwa pecandu dan korban penyalahgunaan Narkotika wajib menjalani proses rehabilitasi medis dan social.

(*Kutipan dari Sinar BNN)

Selasa, 25 Maret 2014

Selasa, Maret 25, 2014

Antara DMasiv dan Sheryl Sheinafia

Senin, 24 Maret 2014

Senin, Maret 24, 2014

Bergaya Hidup Sehat ala Chef Kongs

Sekarang bukan hanya kaum hawa saja yang peduli dengan masakan yang sehat, namun kaum adam pun sudah mulai melirik dan juga peduli dengan masakan yang sehat. Di berbagai media sering diberitakan bahwa banyak berbagai penyakit yang ditimbulkan salah satunya karena masakan yang tidak sehat.

Mengkonsumsi makanan yang tidak sehat akan membuat tubuh mudah di serang penyakit.Makanan yang umumnya kita konsumsi sehari-hari pastinya mengandung lemak, namun lemak tak selamanya buruk bagi tubuh asalkan kadar lemak yang kita peroleh dari berbagai sumber makanan tak melebihi batas normal. Banyak mengonsumsi makanan yang tinggi lemak atau lemak jenuh akan membawa dampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Jumat, 28 Februari 2014

Jumat, Februari 28, 2014

Berbisnis Praktis Bersama Asia Wisata Travel Agent

Pernah nggak sih kepikiran pengen punya usaha yang mudah, praktis, nggak harus ngantor maksudnya bisa dijalankan dirumah saja dan menghasilkan? Dulu pernah nyobain usaha online shop yang lagi booming saat itu. Pertama musti nyari supplier dulu, tentu saja yang bisa dipercaya dengan mutu barang yang bagus tapi murah :) . Kedua ketika ada yang pesan barang, kita harus repot-repot packing dan juga memaketkan barang ke tempat pengiriman barang. Ribet banget! Itu juga kita harus menyediakan waktu yang cukup untuk mengerjakan semuanya. Lah kalau saya lagi ada acara diluar, bisa keteteran juga ngerjainnya.

Rabu, 26 Februari 2014

Rabu, Februari 26, 2014

Masak Sehat ala Chef Kongs

Pagi ini langit terlihat tidak begitu bersahabat denganku. Ah, padahal banyak acara yang harus ku hadiri hari ini. Ada acara kondangan, ada acara kopdaran dengan komunitas dan yang tak kalah menariknya adalah acara demo masak yang diadakan di Carrefour Lebak Bulus siang nanti. Hmm...mudah-mudahan saja warna langit akan berubah nanti, do'a ku dalam hati.

Dengan langkah yang penuh dengan semangat pagi, aku pun langkahkan kaki menuju acara yang pertama. Syukurlah, walaupun ditemani gerimis, acara pertama bisa berlangsung dengan lancar. Aku pun tak sabar melanjutkan langkahku untuk menuju acara kedua yang sangat menarik minatku yaitu demo masak. Bagaimana tidak, aku yang hobi dengan masak memasak ini tidak akan melewati kesempatan untuk bisa melihat demo memasak. Tapi awan mendung sepertinya masih setia nongkrong di wajah langit :(

Selasa, 25 Februari 2014

Selasa, Februari 25, 2014

BXchange Mall, Pusat Lifestyle dan Belanja Terbaru di Selatan Jakarta

Di jaman sekarang ini, mall seperti sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi masyarakat. Kebutuhan akan sebuah mall yang lengkap, murah tapi berkualitas, dan tentu saja dapat di akses dengan mudah.

Untuk sekedar jalan-jalan, orang cenderung untuk memilih pergi ke mall karena selain merasa nyaman, adem dan bersih, tentu saja mall juga menyediakan fasilitas yang lebih komplit, seakan mall itu adalah kantongnya 'Dora Emon' :D . Ada yang hanya ingin berkulineria, atau nonton ke bioskop, atau pun cuma sekadar cuci mata doang :D

Jumat, 21 Februari 2014

Jumat, Februari 21, 2014

NIDJI Bakal Beraksi di #LIVECHATkustik


Hei, bagi kamu yang demen banget sama Grup Band NIDJI atau kamu yang suka dengerin musik-musik akustik, kamu bisa sorak-sorak bergembira! Karena Grup Band kesayangan kamu ini bakal hadir di #LIVECHATkustik yang disiarkan livestreaming dari Mall Kuningan City Jakarta, pada hari Jumat depan, tanggal 28 Februari 2014, mulai jam 7 malam sampai kelar. *Catet!! ;)